Berita

Destinator jadi andalan mobil keluarga

×

Destinator jadi andalan mobil keluarga

Sebarkan artikel ini


Jakarta (ANTARA) – Pereli Indonesia, Rifat Sungkar mengatakan bahwa Mitsubishi Destinator merupakan kendaraan yang cocok diandalkan sebagai kendaraan keluarga.

Hal ini ia sampaikan bukan tanpa alasan. Menurut dia, Mitsubishi Destonator yang menjadi andalan dari Mitsubishi di Indonesia saat ini, memiliki beberapa keunggulan yang dapat dikategorikan sebagai mobil keluarga.

“Kalau saya sih lebih kayak keluarga sih honestly ya. Karena mobil ini tidak ngerepotin sama sekali,” kata Rifat Sungkar dalam kegiatan diskusi bersama Forwot di Bogor, Jawa Barat pada 23-24 Januari yang lalu.

Dia melanjutkan bahwa kendaraan ini memiliki tipikal yang berbeda dengan kendaraan keluarga lainnya. Destinator diklaim oleh Rifat tidak membutuhkan banyak upaya agar bisa lari dengan cepat, meski membawa banyak penumpang di dalamnya.

“Mobil keluarga yang CC-nya kecil tuh, problemnya adalah ketika bener-bener dimuati ramai-ramai. Dia butuh effort yang agak gede gitu ya untuk berlari. Ini (Destinator) mobilnya easy going banget,” jelas dia.

Sebagaimana diketahui, Mitsubishi Destonator hadir dengan dua tema desain eksterior, yakni Gravitas dan Dynamism, dengan tampilan depan ramping bergaya horizontal yang menonjolkan kesan kuat dan percaya diri. Pilar-pilar berwarna gelap serta garis bodi yang halus memperkuat kesan kabin luas.

SUV ini memiliki dimensi panjang 4.680 mm, lebar 1.840 mm, tinggi 1.780 mm, dan jarak sumbu roda (wheelbase) 2.815 mm. Dimensi ini menjadikan Destinator lebih besar dibandingkan Xforce dan hampir seukuran dengan Honda CR-V generasi terbaru.

Di Indonesia, kendaraan ini dibekali dengan mesin bensin 4-silinder segaris 1.500 cc DOHC 16 Valve Turbo (kode mesin 4B40) yang mampu menghasilkan tenaga 163 dk pada 5.000 rpm dan torsi 250 Nm pada 2.500-4.000 rpm. Transmisi menggunakan CVT (Continuously Variable Transmission).

Tipe Ultimate dan Exceed mendapatkan lima mode berkendara yaitu Wet, Gravel, Tarmac, Mud, dan satu mode tambahan untuk berbagai medan.

Suspensi depan menggunakan MacPherson strut dan bagian belakang torsion beam. Sistem pengereman sudah cakram berventilasi di keempat roda dengan velg 18 inci dan ban ukuran 225/55 R18.

Pewarta:
Editor: Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2026

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

formasi agar modal tahan lama di mahjong wins situs gacormahjong ways berikan pecahan besar tak terhinggapemuda jakut dapat tas lv berkat mahjong winsroni anak jakut bawa cash ratusan juta maxwin mahjong wayssituasi sudah kondusif scatter mahjong wins peluang indahslot gacorjawara76